TNI Satgas TMMD Tanamkan Kesadaran Warga Patuhi Prokes

Pati – Pademi Covid-19 di Indonesia tak kunjung selesai, penyebaran virus Covid-19 semakin mengganas. Hal itu mengundang keprihatinan jutaan warga masyarakat, tak terkecuali TNI Satgas TMMD Reguler ke-111 yang kali ini sedang bertugas di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, Jawa tengah.

Selama pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler Kodim Pati, TNI anggota Satgas selalu aktif berkeliling dari rumah ke rumah melakukan penertiban kepatuhan warga masyarakat terhadap protokol kesehatan Covid-19, guna memutuskan mata rantai penyebarannya dikalangan warga masyarakat Desa Tamansari.

Seperti terlihat hari ini, Serda Irwanto anggota Satgas TMMD sedang membagikan masker gratis kepada sekelompok remaja yang kedapatan tidak memakai masker. Ia pun memberi himbauan kepada mereka untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dalam melakukan aktivitas di luar rumah, Selasa (13/7/2021)

Irwanto menjelaskan, kegiatan ini terus kami lakukan untuk mencegah sebaran virus Covid-19 di Desa Tamansari dari selama pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler Kodim Pati ini. Selain itu untuk menimbulkan kesadaran warga masyarakat untuk patuh protokol kesehatan terutama pemakaian masker.

“Kegiatan ini bukan paksaan, tapi himbauan agar mereka sadar dari hati yang paling dalam. Bukan kalau ada petugas saja baru memakai masker, itu salah. Ada ataupun tidak ada petugas seharusnya sadar diri untuk memakai masker,” tutur Irwanto. (0718)