Scroll untuk baca artikel
Berita

Tendik Universitas Andalas Demo Tuntut Jadi Pegawai Tetap

×

Tendik Universitas Andalas Demo Tuntut Jadi Pegawai Tetap

Share this article

EKSPRESNEWS – Ratusan tenaga kependidikan (tendik) Universitas Andalas (Unand) melakukan aksi demo untuk menuntut kejelasan status mereka sebagai pegawai di Unand.

“Kami sudah bersurat dan masalah ini sudah sejak tahun 2018, kami telah membuat asosiasi dan kali ini kami sepakat bersama-sama untuk bersatu,” ujar Haria Eko, ketua koordinator tendik Unand, Rabu 26 Februari 2025.

Dikatakannya, para tendik saat ini sudah penuh dan harus mendapat kepastian. Aksi akan bubar jika Rektor Efa Yonnedi di video call saat ini juga.

“Kalau pertemuan besok kami tidak ingin diruangan rektor, besok harus dilaksanakan di Auditorium atau Conventional Hall (CH), kalau tidak kami akan menyurati kementerian, BKN, dan komisi-komisi di DPR,” ujarnya dalam orasi.

Direktur SDM Arzal mengatakan rektor bersedia hearing dengar pendapat, besok Kamis 27 Februari 2025 di ruang rapat senat.

Ia berharap tendik bersabar dan menuliskan tuntutan agar lebih terarah serta disampaikan besok kepada rektor. Diminta 70 orang perwakilan.

Namun, massa aksi akan tetap bertahan jika rektor Unand Efa Yonnedi tidak bersedia memberikan ruang diskusi besok di Auditorium atau CH.

Rektor Unand Efa Yonnedi tidak berada ditempat, dikabarkan sedang memenuhi undangan kementerian di Jakarta. (Abdi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *