Scroll untuk baca artikel
Uncategorized

Siap-Siap untuk Kaba Festival X 2025, Nan Jombang Dance Company Mencari ‘Teman Berlari’

×

Siap-Siap untuk Kaba Festival X 2025, Nan Jombang Dance Company Mencari ‘Teman Berlari’

Share this article
Salah satu penampilan tari Nan Jombang Dance Company (sumber: https://www.nanjombangdance.com/)
Salah satu penampilan tari Nan Jombang Dance Company (sumber: https://www.nanjombangdance.com/)

EKSPRESNEWS – Nan Jombang Dance Company, kelompok kesenian yang telah lebih dari 40 tahun aktif berkarya akan mengadakan Kaba Festival X 2025, suatu gelaran apresiasi seni tradisi-kontemporer yang rutin mereka adakan setiap tahun. Pada tahun 2025 ini, Kaba Festival akan terlaksana untuk ke-10 kalinya, menegaskan konsistensi Nan Jombang dalam berkesenian.

Dalam konferensi pers pada Senin 20 Januari 2025 di Padang, maestro dan pendiri Nan Jombang Dance Company Ery Mefri menyatakan gelaran ini akan melibatkan berbagai bentuk kesenian. “Kaba Festival X akan menghadirkan berbagai seni pertunjukan, bukan hanya tari, melainkan juga mencakup teater, musik, randai, dan lain sebagainya,” ungkap seniman-koreografer yang sudah berkarya selama 4 dekade tersebut.

Walaupun Nan Jombang Dance Company sudah menunjukkan pengalaman dalam kesenian di lingkup internasional, Keba Featival X akan lebih banyak menampilkan karya seniman asal Sumatera Barat yang masing-masing mewakili 19 kota dan kabupaten. Terdapat juga karya pertunjukan dari seniman Indonesia lainnya dan satu penampil dari Taiwan.

Direktur Kaba Festival dan Manager Nan Jombang Dance Company, Angga Djamar menegaskan bahwa gelaran Kaba Festival X 2025 ini hendak mendukung regenerasi dan inklusivitas dalam dunia kesenian, khususnya di Sumatera Barat.

“Festival ini rutin kami adakan untuk mencari ‘teman berlari’. Agar kegiatan apresiasi semacam ini memunculkan pelaku lain yang siap muncul ke pentas dunia,” papar Angga. ‘Teman Berlari’ yang ia maksud adalah pihak-pihak yang siap mendukung dan turut membentuk ekosistem kesenian.

9 Rangkaian Kegiatan

Untuk menunjukkan keseriusannya, Angga manager Nan Jombang Dance Company memaparkan rangkaian kegiatan dalam gelaran festival ini, yang terdekat yakni Focus Group Discussion (FGD) Program Strategis (Roadmap) Nan Jombang Dance Company 5 tahun ke depan. Kegiatan itu akan berlangsung di Ruang Merapi, Daima Hotel Padang pada Selasa, 28 Januari 2025. FGD akan dilanjutkan pada Kamis, 30 Januari 2025 di lokasi yang sama, membahas roadmap Kaba Festival 5 tahun ke depan.

Kaba Festival pada tahun ini juga menghadirkan workshop dalam dua fokus. Pertama, workshop pengelolaan arsip Nan Jombang Dance Company pada 16-17 Februari. Kedua, dilanjutkan dengan workshop penulisan apresiasi seni pertunjukan pada 19-21 Februari. Rangkaian workshop itu juga akan berlangsung di Ruang Merapi, Daima Hotel Padang.

Setelah rangkaian kegiatan untuk menyambut perayaan apresiasi seni tersebut, pergelaran kesenian tradisi Kaba Festival Nan Balega akan berlangsung pada 9-12 April di Taman Budaya Sumatera Barat. Pergelaran ini lebih berfokus pada kesenian tradisi.

Ada pun kesenian pertunjukan kontemporer berbasis tradisi mendapatkan ruangnya dalam Kaba Festival Nan Maurak Alek yang akan berlangsung pada 25-28 April di Ladang Tari Nan Jombang Dance Company di kawasan Balai Baru, Padang.

Rangkaian kegiatan ini mencakup penampilan karya maestro pendiri Nan Jombang Dance Company, Ery Mefri dengan judul “Asok dari Tungku”. Kemudian dilanjutkan penampilan seni pertunjukan kontemporer berbasis tradisi dari dalam dan luar negeri. Pertunjukan-pertunjukan akan ditampilkan di Gedung Manti Meunik, Ladang Tari Nan Jombang.

Tidak berhenti dengan gelaran seni pertunjukan, Kaba Festival juga memperluas kegiatannya di ruang akademik dengan seminar seni pertunjukan di Universitas Negeri Padang (UNP) pada Rabu, 14 Mei 2025.

Kegiatan seminar akan terbagi dalam dua tema: (1) Posisi Seni Pertunjukan dalam Spektrum Perubahan Kebudayaan Saat Ini dan akan Datang, (2) Menelisik Perubahan Sosial di Sumatera Barat Melalui Seni Pertunjukan.

Rangkaian Kegiatan Kaba Festival akan ditutup dengan kegiatan peluncuran dan bedah buku di Gedung Manti Meunik LadangTari Nan Jombang pada Senin, 23 Juni 2025. Buku pertama yang akan dibedah yakni berjudul “Salam Tubuh pada Bumi”, suatu catatan perjalanan 40 tahun Ery Mefri berkarya. Kemudian akan berlangsung launching dan bedah buku Retrospeksi Kaba Festival. (DB)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *