Wakil Bupati Pasbar Risnawanto Lakukan Safari Ramadhan Ke Mesjid Al Muhajirin Nagari Ophir, Kecamatan Luhak Nan Duo

PASBAR, EKSPRESNEWS.COM – Wakil Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Risnawanto melakukan kunjungan Safari Ramadhan ke Masjid Al Muhajirin Nagari Ophir, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat, Senin (17/4/2023) malam. Kegiatan tersebut dimulai dengan acara buka bersama masyarakat setempat, yang turut dihadiri oleh kepala OPD, Ketua GOW Pasbar Ny. Fitri Risnawanto, Forkopimca dan stakeholder terkait lainnya.

Wakil Bupati Risnawanto meminta masyarakat Pasbar untuk menunggu sidang isbat dari pemerintah pusat dalam menentukan hari raya Idul Fitri tahun 2023 ini.

Menurutnya, sidang isbat dalam menentukan hari raya Idul Fitri tidak akan lama lagi digelar oleh pemerintah pusat. Sehingga masyarakat diminta untuk sabar menunggu apakah Idul fitri jatuh pada hari Jumat atau hari Sabtu.

“Kalau Muhammadiyah, jika tidak salah lebaran hari Jumat. Namun, Pemerintah masih menunggu sidang isbat, sehingga kita diminta sabar menunggu keputusan tersebut,” katanya.

Risnawanto meminta agar persiapan menyambut lebaran nanti tidak terlalu berlebihan dan utamakan kebutuhan dasar serta tidak perlu serba baru, karena kebutuhan setelah lebaran masih banyak.

“Mari kita rayakan lebaran Idul Fitri ini dengan sesederhana mungkin. Jangan semuanya serba baru, kue lebaran harus banyak. Karena masih ada kebutuhan penting kita setelah lebaran ini. Seperti masuknya tahun ajaran baru dan persiapan anak masuk sekolah,” jelasnya.

Wakil Bupati meminta pengurus masjid di Pasbar untuk tidak berhenti berinovasi dalam pembangunan. Sehingga banyak kegiatan positif yang bisa dilakukan oleh masyarakat.(Andika)