Fokus  

Sela Operasi Ketupat 2020, Polres Sawahlunto Bagi Bagi Takjil

EkspresNews.om – Polres Sawahlunto melalui satuan lalu lintas nembagikan Seratus pcs ta’jil bagi pengendara roda dua dan empat disela sela operasi ketupat jumat sore (1/5) bertempat Disimpang lima Alun alun Lapseg kota Sawahlunto.

Takjil yang dibagikan oleh Polres Sawahlunto tersebut berupa kolak pabukoan, bubur, dan gorengan, yang juga dibagikan kepada pengendara yang kebetulan melintas.

Kapolres Sawahlunto, AKBP Junaidi SIK, melalui Kasat Lantas Iptu. Doni Salman,SH,MH mengatakan kegiatan bagi-bagi takjil ini merupakan kegiatan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat sambil sosialisasi mengingatkan warga .
Mengingatkan masyarakat agar tetap selalu mematuhi anjuran pemerintah terkait penerapan social distancing, pyshical distancing, dan wajib menggunakan masker saat melaksanakan aktifitas di luar rumah.


Disamping itu kegiatan ini juga bertujuan untuk saling berbagi kepada Umat Muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa . Namun khusus pengendara yang tidak menaati aturan Lalu Lintas tidak diberikan, Doni menambahkan

“ Kami anggota Polri akan senantiasa menghimbau masyarakat agar tetap menjaga kesehatan, menanamkan pola hidup bersih, makan – makanan yang bergizi, dan tentunya menjaga jarak di tengah Pandemik Covid-19,” ujar Doni.

Kedepannya Kegiatan ini InsyaAllah akan berlanjut setiap minggunya untuk 3 kecamatan lainnya, tambah Doni.(Ab1)




Cawako & Cawawako


This will close in 8 seconds