Momen Haru Masyarakat Apresiasi Perpisahan Wako & Wawako, Lima Tahun Padang Panjang Juara Bersama Fadly-Asrul

Masyarakat Padang Panjang memberikan apresiasi kepada Wali Kota  H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano dan Wakil Wali Kota, Drs. Asrul. Keduanya telah berdedikasi memimpin Kota Serambi Mekkah dan bakal mengakhiri masa jabatan pada 9 Oktober ini.

PADANG PANJANG, EKSPRESNEWS.COM – Inovasi dan kreasi untuk pembangunan yang digalakan oleh Fadly-Asrul merupakan program yang berdampak pada ketentraman, kenyamanan, dan kesejahteraan masyarakat. Komitmen Walikota Padang Panjang dan wakilnya tegas bahwa Kota Padang Panjang bermarwah dan bermartabat. Selama 2018 hingga 2023, terlihat nyata dari hasil-hasil pembangunan dapat dinikmati oleh masyarakat.

Walikota Padang Panjang pamit ke Himpaudi.

Bahkan jajaran ASN sebagai garda terdepan dalam mendukung pembangunan daerah bisa berinovasi dan berkreasi menghasilkan gagasan cemerlang demi masyarakat Kota Padang Panjang. Penerimaan penghargaan yang jika disebutkan satu persatu sangatlah banyak, dan semua komitmen dari Fadly Amran dan Asrul sejak awal pemerintahan dalam berbagai bidang, hampir semua bisa tercapai, seperti halnya tercantum dalam Rencana Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Padang Panjang 2018-2023.

Dipenghujung jabatannya, dalam kegiatan Car Free Day (CFD) “Lima Tahun Bersama Padang Panjang Juara”, Ahad (8/10) ribuan masyarakat tumpah ruah. Biaya kegiatan non APBD ini, ratusan hadiahnya berasal dari berbagai instansi, pihak swasta dan perorangan. Diinisiasi bersama-sama antara Pemko, Karang Taruna Bukit Surungan, DPD LPM Kota Padang Panjang.

CFD ini diawali dengan jalan santai. Lokasi start di depan Rumah Baanjuang Suku Koto, Bukit Surungan menuju pertigaan PDAM. Lalu lanjut ke Jalan Sudirman, Simpang Hasiba, berbelok ke arah Rumah Dinas Wali Kota, Fly Over, kembali ke lokasi awal.

Wako Fadly dan Wawako Asrul berbaur bersama ribuan orang berjalan sesuai rute itu. Para peserta jalan santai terlihat sangat antusias.

Wako Fadly dan Wawako Asrul kunjungi RSUD untuk Pamit, titip pelayanan yang maksimal untuk masyarakat.

Turut hadir Ketua DPRD, Mardiansyah, S.Kom, Forkopimda, Sekdako Sonny Budaya, A.P, M.Si, Ketua TP-PKK, dr. Dian Puspita Fadly, Sp.JP, Ketua GOW, Nova Era Yanthy Asrul, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Sri Hidayani Sonny Budaya Putra, jajaran pejabat Pemko serta undangan lainnya.

Jelang menuju finish, Wako Fadly dan Wawako Asrul disambut kesenian Gandang Tambua Pemuda Bukit Surungan. Keduanya disongsong tepuk tangan meriah ribuan warga.

CFD makin semarak lantaran diisi dengan penampilan “karya seni permainan anak nagari” oleh SDN 4 Padang Panjang Timur, Flash Mob, lalu penampilan artis Minang, Kintani.

Fadly Amran dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Karang Taruna dan seluruh unsur yang terlibat menyukseskan acara tesebut.

Pemko Padang Panjang saat terima penghargaan dari Pemprov Sumbar.

Di samping itu, Fadly berpesan agar masyarakat Padang Panjang tetap bersatu, berkolaborasi membangun kota. Menurutnya, kolaborasi merupakan kekuatan kota ini. Terbukti dengan berbagai prestasi yang diraih lewat kerja sama seluruh stakeholder.

“Kami di sini semata-mata ingin memajukan kota tercinta Padang Panjang, Kota Serambi Mekkah. Tidak ada yang sempurna. Maafkan kekurangan kami,” sebutnya.

Hal senada juga disampaikan Wawako Asrul. Dia berharap persatuan masyarakat Padang Panjang terus dijaga agar meraih kejayaan.

Diikuti sekitar 15 ribuan warga kota, kegiatan ini digelar Pemko dalam rangka perpisahan masa akhir jabatan Wali Kota, H. Fadly Amran BBA Datuak Paduko Malano dan Wakil Wali, Drs. Asrul.

Wawako Asrul terima penghargaan dari Presiden RI.

Doorprize yang dipersembahkan pun bukan main. Ada sepeda motor, sepeda listrik, sepeda gunung, lemari es, mesin cuci, TV LED dan ratusan hadiah menarik lainnya yang berasal dari partisipasi berbagai pihak.

Antusias yang luar biasa ini membuat barisan panjang lautan manusia yang dimulai garis start di depan Rumah Baanjuang Bukit Surungan. Hampir 1 kilometer panjangnya, tua muda bahkan anak-anak ikut jalan membaur bersama wali kota dan rombongan.

Kegiatan ini juga mendatangkan berkah tersendiri bagi pelaku usaha, baik yang berjualan di Jalan Soekarno Hatta maupun sepanjang rute yang dilalui.

Wako Fadly mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. “Ini acaranya dadakan, baru minggu kemarin ada ide untuk kegiatan ini. Alhamdulillah berjalan sukses. Antusiasmenya luar biasa. Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini,” ungkapnya.

Wako Fadly Amran terima penghargaan dari Menteri KHLK.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Bukit Surungan, Robi SF dalam kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih atas dedikasi Wako Fadly dan Wawako Asrul selama lima tahun ini. “Terima kasih Pak Wali dan Pak Wawa. Bapisah bukannyo bacarai. Pai bukan untuk maninggaan,” tutupnya.

Sebelumnya, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Padang Panjang menggelar acara perpisahan jelang berakhirnya masa jabatan Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano dan Wakil Wali Kota Drs. Asrul, Sabtu (7/10), di Aula Poliklinik Lantai II RSUD.

Acara tersebut turut dihadiri Ketua TP-PKK, dr. Dian Puspita Fadly, Sp.JP FIHA, serta jajaran pejabat Pemko.

Wako Fadly memuji kinerja RSUD melayani masyarakat selama ini. Kendati begitu, ia mengajak RSUD terus meningkatkan pelayanan. Di bidang manajemen, jangan melakukan praktek Kolusi, Korupsi dan Nepotisme (KKN).

“Teruslah melayani dengan hati dan jangan KKN,” tuturnya seraya menyebutkan dirinya tidak abu-abu dan lantang berbicara anti-KKN. Menurutnya, korupsi terjadi lantaran kesalahan  pejabat yang memberikan ruang terhadap  hal itu.

Fadly mengapresiasi Direktur RSUD, dr. Lismawati R, M.Biomed, Sp.PA. Satu tahun menjabat, dia mampu menunjukkan progres yang baik. Terlihat, pembangun gedung Neonatal Intensive Care Unit (NICU) sudah hampir rampung, mencapai 95%. Ia menilai Lismawati menjawab tantangan pembangunan tersebut.

Di samping itu, Fadly turut menyampaikan ucapan terima kasih serta permintaan maaf bila terdapat kekurangan selama lima tahun kepemimpinannya bersama Wawako Asrul. “Maafkan kekurangan kami. Silaturahmi antara kita jangan sampai terputus,” sebutnya.

Senada dengan Wako Fadly, Wakil Wali Kota Asrul menyampaikan bahwa pelayanan RSUD menggembirakan. Namun, Asrul meminta RSUD terus berinovasi meningkatkan pelayanan guna menangani berbagai keluhan masyarakat.

“Kita ingin tidak ada lagi keluhan. Jangan kecewakan masyarakat. Pesan saya, jaga kekompakan dalam manajemen RSUD.  Mohon maaf bila ada sesuatu yang tidak berkenan yang kami perbuat,” sebutnya.

Sementara itu Lismawati berharap Wako Fadly dan Wawako Asrul selalu sukses di manapun berada. “Di manapun berada tetap di hati kami,” tuturnya.

Lismawati mengatakan kepemimpinan Wako Fadly dan Wawako Asrul, mampu memotivasi dirinya menjaga integritas dan komitmen. Dia diberikan keleluasaan menjalankan tupoksi tanpa intervensi. “Saya menjalankan komitmen berpijak dengan kejujuran menolak iming-iming,” ujarnya.

Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano juga menyampaikan salam perpisahan kepada Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kota Padang Panjang, Jumat (6/10).

Salam perpisahan tersebut disampaikannya saat penutupan Gebyar Pekan Kreativitas Anak dan Pendidik PAUD 2023, di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), didampingi Bunda Paud Kota Padang Panjang, dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP FIHA.

Wako Fadly menyampaikan dan berpesan agar Disdikbud terus memajukan PAUD menjadi berkualitas, dengan mengadakan kegiatan-kegiatan seperti bimtek, pembekalan dan lainnya.

“PAUD ini adalah masa-masa dimana anak-anak core memory-nya betul-betul menyimpan apa yang mereka dapatkan. Kebahagiaan, kreativitas, talenta ini harus dicontohkan oleh guru-gurunya,” ujar Fadly.

Ia juga mengatakan, semua pihak harus sama-sama konsisten mendorong Kota Padang Panjang sebagai Kota Serambi Mekkah dan Kota Pendidikan.

“Yakinlah Bapak dan Ibu Himpaudi adalah garda terdepan. Himpaudi-lah yang paling pertama pembuka jalan anak-anak ini. Sukses pengembangan sarafnya diusia dini, insyaa Allah sukses untuk ke depannya,” tuturnya lagi.

Sementara itu, Dewan Pakar Himpaudi, Dr. H. Novi Hendri, SE, M.Si Datuak Bagindo Saidi mengatakan, kegiatan Pekan Kreativitas Anak dan Pendidik PAUD ini mendapat sambutan yang luar biasa dari guru dan kepala PAUD. “Diusia emas anak-anak kita ini, kita butuh keseriusan dalam mendidiknya. Bagaimana anak-anak ini bisa menunjukkan kreativitasnya. Kita berkomitmen akan terus melaksanakan dan mengusahakan kegiatan yang positif demi kemajuan PAUD di Padang Panjang ini,” ucapnya. (Adv/Dian)




Cawako & Cawawako


This will close in 8 seconds