Fokus  

Koleksi Jennie BLACKPINK x Calvin Klein yang Langsung Sold Out

EKSPRESNEWS.COM – Gaya Jennie BLACKPINK dengan pakaian serba ungu viral di TikTok beberapa waktu lalu. Gaya Jennie BLACKPINK tersebut viral di TikTok ketika ia menghadiri peluncuran koleksi spesial brand Calvin Klein di Seoul, Korea Selatan.

Lebih tepatnya, koleksi spesial tersebut adalah hasil kolaborasi meluncurkan edisi terbatas Jennie for Calvin Klein Capsule Collection.

Dalam penampilannya tersebut, Jennis BLACKPINK memakai Knit Mini Dress warna lilac yang dibanderol seharga 140 dolar AS atau setara Rp 2 juta, seperti melansir dari PARAPUAN.

Melengkapi penampilannya Jennie BLACKPINK juga mengenakan Coco Crush Bracelet dari Chanel seharga 12.450 dolar AS atau setara Rp 183 juta.

Termasuk juga dengan Daria Patent Pumps dari jenama Naked Wolfe dengan warna senada mini dress-nya seharga 300 dolar AS atau setara Rp 4,4 juta.

Menariknya lagi, produk-produk yang ditawarkan dalam Jennie for Calvin Klein Capsule Collection langsung habis terjual dalam waktu singkat.

Lantas seperti apa saja koleksi Jennie BLACKPINK x Calvin Klein dan harganya?

Koleksi pakaian kasual dalam kolaborasi Jennie BLACKPINK dengan Calvin Klein ini terdiri dari set pakaian dalam, denim, T-shirt, fleece, dan knit yang dipadukan dengan gaya dan kreativitas pelantun lagu Solo itu sendiri.

Jennie for Calvin Klein Capsule Collection ini didesain dalam palet warna pastel yang dipilih oleh Jennie BLACKPINK.

Termasuk juga sentuhan yang dipersonalisasi seperti custom branding pada penataan ulang logo Calvin Klein dengan tulisan tangan Jennie BLACKPINK sendiri

Total ada 17 gaya dengan berbagai pilihan warna menarik dalam koleksi terbatas dari Jennie BLACKPINK x Calvin Klein ini. (Oo)




Cawako & Cawawako


This will close in 8 seconds