EkspresNews.com – Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Tamansiswa (Unitas) Padang mengadakan kuliah umum Youth Entreprenuer sebagai solusi revolusi industri 4.0 di ruang sidang Prof. Dr. Haryono Suyono lantai 2 Kampus Unitas Padang, 27 Februari 2019.
Dekan FE Unitas Sepris Yonaldi dalam sambutannya mengatakan pada tahun 2030 dunia akan dikuasai oleh anak-anak muda milenial yang perlu meningkatkan kemandirian dan daya saing. “Sehingga rasanya kampus Unitas Padang sesuai visinya menjadi Asean Entreprenurial University benar-benar akan melahirkan mahasiswa yang bisa menciptakan lapangan pekerja,” ujar Sepris dihadapan peserta kuliah umum.
Mahidanur Musa pembicara pertama menyampaikan bagaimana cara menanamkan pola pikir kreatif kepada anak-anak muda. Ketua Karang Taruna Sumbar ini mengajak generasi muda menjadi mandiri sehingga bisa sukses diwaktu muda. “Kalau dari muda sudah sukses ya lebih baik, contoh Atta Halilintar yang diusia muda sudah bisa mengumpulkan miliaran rupiah, ini salah satu contohnya,” cerita Mahidanur Musa.
Lain cerita Muhidanur yang berbicara tentang generasi muda, Founder Daya Mart Musfi Yendra menyampaikan perspektif dalam berwirausaha. Musfi menceritakan pengalamannya memulai berbisnis sejak kuliah S1. “Walau saya berbisnis dan mengikuti kegiatan-kegiatan diluar kampus tapi IPK saya masih cukup tinggi 3.5 hingga 3.7,” ungkap Musfi.
Dikatakannya, wirausaha dalam revolusi industri 4.0 sudah mengarah kepada robotik. “Dokter saja sudah mulai menggunakan robot dalam analisis pasien,” ungkapnya. Sehingga, kata Musfi diharapkan kepada peserta kuliah umum yang rata-rata mahasiswa seharusnya bersyukur bisa mencicipi bangku kuliah, namun yang paling penting tetapkan tujuan,” ujarnya. (A.M)