DPRD Pasaman Barat Laksanakan Study Comperative Ke Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik kota Pekanbaru

PASBAR, EKSPRESNEWS.COM – DPRD Kab.Pasaman Barat melaksanakan study comperative ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik kota Pekanbaru, Kamis (26/1).

Kunjungan rombongan DPRD Pasaman Barat dipimpin langsung Ketua DPRD Pasaman Barat, H. Erianto, SE., SH, beserta Ketua Komisi I dan 7 anggota serta 3 orang Sekretariat DPRD, disambut langsung Plt Kepala Kesbangpol Pekanbaru, Syoffaizal.

Berbagai persoalan dibahas dalam pertemuan yang berlangsung di Kantor Kesbangpol Jalan Arifin Ahmad, diantaranya terkait persiapan pelaksanan pemilu dan bantuan keuangan (Bankeu) untuk partai politik.

“Ada beberapa poin yang kita bicarakan dalam kunjungan Ketua DPRD Pasaman Barat. Diantaranya terkait persiapan Pemilu, dana Bankeu untuk bantuan Parpol sebagai bentuk peran serta Pemko untuk mendukung pelaksanaan Pemilu dan Pilkada di tahun 2023,” ujar Syoffaizal.

Dalam kunjungan tersebut, rombongan DPRD Pasaman Barat juga meminta masukan dan informasi kepada Kesbangpol bagaimana hubungan harmonis yang telah terjalin selama ini, antara Pemerintah Kota Pekanbaru dengan Forkopimda. (Andika)

This will close in 8 seconds